Pangkostrad Pimpin Reboisasi Massal 56 Ribu Pohon di Lanna, Wabup Gowa Apresiasi Kolaborasi TNI

  • Bagikan

“Tentu ke depannya bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas, "ungkapnya.

Selain menanam pohon di lahan 1 tersebut, Pangkostrad bersama Pangdivif 3 serta Wakil Bupati Gowa dan semua pejabat dan perwira yang hadir melakukan peninjauan penanaman pohon di lahan 2.

Usai meninjau, kegiatan dilanjut dengan penyerahan sembako kepada masyarakat serta penyerahan sarana kursi roda bagi para lansia yang tidak bisa berjalan serta warga yang berkebutuhan khusus.

Kegiatan reboisasi massal ini juga dihadiri Gubernur Sulsel diwakili staf ahli gubernur Andi Mappatoba, Pangdam XIV Hasanuddin diwakili Kapoksahil Brigjen TNI Tri Saktiyono, Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Chuzaini Paroppoi.

Lalu Pangkoopsud II diwakili Sahli Faskon Koopsud Kolonel Sus Pedro Risalveld Sigres, Danlantamal VI Laksamana Pertama TNI Ivan G Prijanto, Danlanud Sultan Hasanuddin diwakili Kadispot Dirga Kolonel Pas I Komang Dony.

Hadir pula Kepala Kejaksaan Tinggi diwakili Aspidmil Kejati Arief, Kabinda Sulsel diwakili Kabag Ops Binda Kolonel Inf Andi Baso dan Kepala BNN diwakili Rosnifai (Ahli Madya) dan beberapa perwakilan kepala daerah.(*)

  • Bagikan