Gelar Baksos, IKA UNAIR Sulsel Santuni Anak Yatim dan Bukber

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Kegiatan Bakti Sosial Ramadan Ikatan Alumni Universitas Airlangga Wilayah Sulawesi-Selatan dilaksanakan oleh Pengurus IKA UNAIR Sul-Sel, Jumat (29/3/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua IKA UNAIR Sul-Sel Prof. Dr. Heri Tahir, SH., MH. Sekretaris Dr. Nukhrawi Nawir, M.Kes., AIFO, Bendahara Cita Marlika Parawansa, S.H., Sp.N., Dipl. CACS dan Wakil bendahara Dra. Herlina Sakawati, M.Si.

Kegiatan Bakti Sosial di Bulan Ramadhan rutin dilakukan oleh IKA UNAIR Sul-Sel, Tahun sebelumnya, diberikan santunan kepada pengurus masjid di Kota Makassar.

Ramadhan tahun ini dilaksanakan Anjangsana ke Panti Asuhan dan pemberian buka puasa pada hari Jumat 29 Maret 2024 di Panti Asuhan (Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak) Rahmat di JL. Veteran Selatan, Lr I Stp II/6-D, Mamajang, 90133, Mandala, Kec. Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Dengan total jumlah anak binaan 37 Anak yang didominasi usia Sekolah Dasar dan anak balita.

"Kegiatan ini dilakukan sebagai sarana silaturahmi dengan pengurus dan anak-anak yatim/piatu/yatim-piatu serta berbagi kepada anak yatim/piatu/yatim-piatu,"kata Heri Tahir.

Menyantuni anak yatim piatu memiliki banyak keutamaan, Dalam sebuah hadis riwayat Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda, "Orang yang memberi makan anak yatim, maka baginya seperti dia memberi makan aku dan orang yang memberi minum kepada mereka, maka baginya seperti dia memberi minum aku.”

Kegiatan ini merupakan inisiasi dari pengurus dan anggota IKA UNAIR Sul-Sel.

(ikbal/fajar)

  • Bagikan