Berbagi di Bulan Ramadan, Andi Seto Bawa Puluhan Anak Yatim Belanja di Makassar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Bupati Sinjai periode 2018-2023, Andi Seto memaknai bulan ramadan dengan berbagi. Dia mengajak puluhan anak yatim dari Sinjai untuk berbelanja di Makassar.

Selain buka puasa bersama, Andi Seto membelikan kebutuhan lebaran kepada anak yatim ini di salah satu mall di Makassar, Sabtu (30/3/2024) malam.

Andi Seto juga membawa istri dan anaknya berbaur dengan anak yatim dan berbelanja bersama. Hal ini membuat anak-anak tersebut nampak ceria.

Andi Seto, mengatakan kegiatan ini merupakan wujud kepedulian untuk sesama. Dia mengaku senang melihat anak-anak yatim ini bisa tersenyum.

“Saat saya melihat senyuman mereka, saya merasa bahwa setiap usaha kecil untuk membuat mereka bahagia sangat berarti,” ungkapnya.

Melalui kegiatan ini, Andi Seto ingin memperlihatkan contoh kepada generasi muda untuk berbagi kepada sesama.

Andi Seto berharap bahwa momen ini dapat menjadi inspirasi bagi orang lain untuk turut berpartisipasi dalam membantu sesama, terutama dalam menyambut hari kemenangan.

Mengakhiri acara dengan penuh keceriaan, Andi Seto berpesan kepada anak-anak yatim untuk selalu menjaga semangat dan kebahagiaan di hati, meskipun menghadapi cobaan hidup yang berat.

“Kami akan selalu ada untuk mendukung dan membantu kalian,”pungkasnya.

(Ikbal/fajar)

  • Bagikan