Forkom HR Sulsel Buka Puasa Bersama, Dihadiri lebih 100 HRD Berbagai Perusahaan

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR — Forum Komunikasi (Forkom) HR Sulsel menggelar buka puasa bersama. Berlangsung di Function Room, Lantai 19 Graha Pena, Jalan Urip Sumoharjo Makassar, Senin (1/4/2024).

“Ini adalah egiatan rutin kita setiap tahunnya,” kata Sekretaris Forum HR Sulsel, Abdul Haris kepada wartawan usai kegiatan.

Ia mengungkapkan kegiatan tersebut dihadiri ratusan Human Resources Development (HRD) dari berbagai perusahaan lintas sektor. Mulai dari hospitality, energi, media, dan lain-lain.

“Hari ini yang datang lebih 100. Kalau yang tergabung itu 400-an, dari hampir seluruh kabupaten dan kota yang ada di Sulsel,” ujarnya.

Haris mengatakan, tujuan buka puasa itu untuk menjalin selain silturrahmi para HRD di Sulsel. Agar komunikasi tetap terjaga.

Ia menjelaskan, Forkom HR selama ini bertujuan menjembatani HRD perusahaan. Baik pada perusahaan lain, maupun pihak terkait.

Hubungan antar perusahaan, kata dia selama ini kerap berbagi tips dan berdiskusi. Jika ada persoalan ketenagakerjaan yang dialami HRD.

“Setiap perusahaan menghadapi pmketenagakerjaan berbeda. Mereka biasanya tidak bisa menghadapi. Padahal mungkin pernah terjadi di perusahaan A,” ucapnya.

Sementara hubungan pada pihak terkait, seperti pemerintah. Dinilainya perlu terus terjalin, namun tidak semua perusahaan punya hubungan yang baik.

“Ada perusahaan yang kurang bagus komunikasinya dengan pemerintahan, ada juga yang enggan ke Disnaker. Mungkin karena ada komunikasi yang kurang lancar. Kita itu memjembatani para HRD ke berbagai pihak,” terangnya.
(Arya/Fajar)

  • Bagikan