FAJAR.CO.ID, PAREPARE - Pj Walikota Parepare Akbar Ali, mengimbau agar semua Warung Kopi (Warkop) mempersiapkan Alat Pemadam Api Ringan (APAR).
Hal ini lanjut Akbar, bertujuan untuk mengantisipasi agar kejadian kebakaran di sebuah warung bakso beberapa hari lalu tidak lagi terulang.
"Mengingat kejadian beberapa waktu lalu, kebakaran di salah satu warung makan di wilayah soreang itu sempat terjadi dua kali. Itu karena tidak adanya alat proteksi kebakaran, " tegas Akbar.
Dengan demikian, Akbar berharap, pemadam kebakaran melalui unit pencegahan yaitu tim monitoring untuk mengecek setiap hari serta melakukan pengecekan di pasar-pasar, rumah makan, pedagang dan pengusaha warkop untuk memastikan mereka memiliki APAR.
Sementara Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Parepare, mengungkap sebanyak 40 kasus kebakaran yang terjadi per 30 Juni 2024.
Menurutnya, kebakaran yang dua kali terjadi baru-baru ini, di tempat warung Bakso Cita Rasa Soreang.
"Non kebakaran, ditangani sebanyak 375 kegiatan, termasuk di dalamnya penyemprotan saluran air, kejadian evakuasi hewan dan evakuasi cincin," ungkap Abd Waris.
Menurut Abd Waris, melihat kondisi kemarau yang terjadi ini, Pemerintah Kota Parepare telah mengeluarkan surat edaran yang ditanda tangani oleh Pj Walikota Parepare Akbar Ali tentang pencegahan bahaya kebakaran dan antisipasi kebakaran di musim kemarau.
"Kita sudah keluarkan imbauan yang diteruskan ke Dinas Kominfo untuk dipublikasikan di Radio Peduli dan Tv Peduli. Begitu juga ke Camat dan Lurah hingga ke rumah-rumah Ibadah, kami sudah edarkan. Hal ini untuk mencegah terjadinya kebakaran," tandasnya.