FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Ada tiga pria yang duduk di halaman parkir RS Bhayangkara, Biddokkes Polda Sulsel. Di sana mereka menunggu panggilan dari petugas yang mengenakan baju hazmat.
Di belakangnya, ada seorang anggota polisi yang mengenakan kemeja putih, yang bertugas menjaga tahanan itu agar tidak kabur, saat menjalani swab test, pada Senin (22/6/2020).
Mereka adalah tiga diantaranya 17 tahanan polisi yang ikut swab test, untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, dari dalam jeruji besi sel tahanan polisi.
"Untuk tahanan Polda Sulsel, ada tiga orang. Sementara tahanan dari Polrestabes Makassar, berjumlah 14 orang," kata Kaur Kesmapta Biddokkes Polda Sulsel, AKP dr Dian Kartika kepada wartawan.
Setelah itu, hasil swab test para tahanan akan dikoordinasikan dengan pihak terkait dan hasilnya akan disampaikan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel.
Perwira tiga balok ini melanjutkan, pihaknya menjalankan tugasnya secara preventif atau pencegahan. Mulai dari rapid test, untuk mendeteksi secara dini.
"Ini adalah salah satu cara mencegah penyebaran Covid-19 dari dalam ruang sel tahanan," jelas dr Dian.
Usai menjalani swab test, para tahanan akan dikembalikan kepada yang bersangkutan, namun tetap harus menggunakan masker, jaga jarak, dan rajin mencuci tangan sembari menunggu hasil swab telah keluar. (Ishak/fajar)