FAJAR.CO.ID, GOWA - Sapma dan Srikanda Pemuda Pancasila (PP) Gowa mendukung dan mengapresiasi atas langkah gerakan satu juta masker di Kabupaten Gowa.
Ormas yang diidentik dengan pakaian loreng warna oranye ini, siap mengawal dan turut andil atas gerakan yang digagas pemerintah daerah tersebut.
Pihaknya mendatangi dan menyerahkan masker ke Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Gowa, Fajaruddin.
"Untuk selanjutnya masker hasil donasi ini akan di sebar ke masyarakat secara serentak. Kami berharap dari PP turut membagikan masker tersebut untuk masyarakat kabupaten gowa." ungkap pak fajaruddin.
Sekertaris Srikandi PP Gowa, Satriana akan mendukung kegiatan yang dilakukan Pemda Gowa, selama rangkaian kegiatan yang positif untuk kepentingan bersama.
"Kami akan selalu mendukung selama itu kegiatan positif untuk kepentingan masyarakat luas. Bukan hanya kegiatan sekadar seremoni dan sekedar berfoto lalu bergaya" ungkap wanita yang akrab disapa Anha ini, Rabu (8/7/2020).
Diketahui, gerakan tersebut akan digelar hari ini mulai pukul 16.00 Wita, yang dihadiri oleh Mendagri, Tito Karnavian di Butta Bersejarah ini.
Dalam kedatangannya, mantan Kapolri ini akan disambut langsung oleh Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan. (Ishak/fajar)