FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Komunitas BMX Makassar berharap dokter Fadli Ananda mampu memimpin Kota Makassar. Hal itu disampaikannya saat pasangan deng Ical tersebut, menemui Komunitas BMX di Lapangan Karebosi Makassar, Senin (28/9/2020)
" Sampai sekarang ini belum ada pemerintah yang memberi perhatian kepada kami. Sehingga dengan adanya dokter Fadli yang berjiwa muda, kami yakin nantinya akan diberi perhatian bagi pelaku olahraga ekstrem bmx," Kata Komunitas BMX Makassar.
Menurutnya, dokter Fadli mampu memahami segala kondisi dan situasi penggiat olahraga ekstrem tersebut. Sehingga, jika terpilih nantinya, diharapkan pemerintah mampu membenahi dan memberikan fasilitas bagi penggemar olahraga skateboard dan BMX.
Sementara itu, dokter Fadli Ananda menyampaikan, banyak hal yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kreativitas anak muda di Kota Makassar.
Salah satunya, penyediaan ruang bagi orang-orang kreatif dan pelaku olahraga.
"Kami memahami betul, anak muda Kota Makassar masih kekurangan banyak hal untuk mengembangkan kreativitasnya. Insyaallah jika terpilih nantinya, kita sama-sama menjadikan kota ini makin baik,"ujar Pemilik RS Ananda ini. (rls)