FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Tes swab massal tahap kedua terus berlangsung. Kecamatan Bontoala mendapat giliran di hari kelima.
Untuk Kecamatan Bontoala, partisipasi masyarakat untuk ikut swab tidak sebanyak di hari sebelumnya. Hanya diikuti 349 spesimen.
Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Makassar, Naisyah Tun Azikin menyebut semua spesimen dites dalandua metode, yakni tes biasa dan mobil pcr.
"Untuk Kecamatan Bontoala total 349 diperiksa, tidak sebanyak sebelumnya di Kecamat Mariso yang lebih dari 700 spesimen," ungkapnya, Selasa (29/9/2020).
Lebih lanjut kata Naisyah, untuk hasilnya akan diketahui tiga hari kemudian. Dikarenakan banyak spesimen yang diperiksa di laboratorium.
"Tunggu dua atau tiga hari kemudian, mudah mudahan cepat luar hasilnya," ujar Naisyah.
Sementara itu, tes swab massal akan dilanjutkan di hari keenam di Kecamatan Ujung Pandang. Bertempat di Kanrerong depan Rumah Sakit St. Khadijah 1 Jalan Kartini. (ikbal/fajar)