FAJAR.CO.ID, MASAMBA - Kalangan pelaku usaha ramai-ramai menyatakan dukungan kepada Andi Abdullah Rahim untuk maju pada Pilkada Luwu Utara (Lutra) 2024.
Setelah pengusaha logistik dan pengusaha ternak, kini giliran pengusaha properti yang merapatkan barisan untuk mendukung Ketua Apindo Lutra itu pada pesta demokrasi mendatang.
Adalah Riswan, pengusaha properti asal Baebunta, yang berkomitmen ikut men-support perjuangan Andi Rahim pada Pilkada Lutra 2024.
Dukungan itu telah diutarakan saat kunjungan silaturahmi Ketua MPC Pemuda Pancasila Lutra tersebut ke kediaman Riswan, Desa Baebunta, Kecamatan Baebunta, belum lama ini.
Riswan menegaskan, dukungan kepada Andi Rahim bukan sebatas karena pertemanan.
Ia melihat ke depan dan kepentingan umum, dimana Lutra butuh sosok pemimpin yang punya jejaring luas dan peduli. Hal tersebut penting agar Bumi Lamaranginang segera pulih dari pandemi Covid-19 dan tragedi bencana banjir bandang.
"Saya tahu kapasitas dan karakter Andi Rahim. Latar belakangnya sebagai pengusaha nasional sukses ditambah dengan kepribadian yang memang peduli, suka turun dalam aksi sosial dan aksi kemanusiaan merupakan jaminan Luwu Utara ke depan akan lebih baik," kata Riswan.
Lebih lanjut, ia menjelaskan dukungan para pengusaha juga tidak lepas lantaran keberpihakan Andi Rahim pada dunia usaha. Pihaknya percaya jika diberi amanah, sosok yang mudah diterima di semua kalangan itu mampu mengakselerasi perekonomian dan pembangunan Lutra. Termasuk mengatasi masalah pengangguran dan kemiskinan yang terbilang masih tinggi.