FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Gaya hidup anak muda saat ini dengan segala kemudahan yang ditawarkan teknologi, mulai dari layanan pesan antar dengan berbagai jenis pilihan makanan cepat saji dan juga minimnya aktifitas fisik menjadi penyebab meningkatnya kasus penderita kolesterol pada usia muda.
Kolesterol atau penumpukan lemak dalam darah merupakan ancaman yang dapat membahayakan kesehatan karena dapat menyebabkan berbagai penyakit lanjutan salah satunya adalah penyakit Jantung Koroner.
Pemahaman masyarakat Indonesia yang masih kurang mengenai penyakit kolesterol mengakibatkan penanganan kolesterol menjadi kurang tepat.
Anggapan bahwa anak muda tidak rentan terkena kolesterol hingga kebiasaan masyarakat yang hanya mengonsumsi obat pada saat merasakan gejala kolesterol, mengakibatkan efek fatal yang dapat mengakibatkan kematian karena kolesterol tinggi berkaitan dengan penyakit kardiovaskular.
Penting untuk diketahui bahwa penderita kolesterol harus rutin mengonsumsi obat setiap hari agar kadar kolesterol dalam darahnya tetap terkontrol.
Ada tiga hal penting yang harus dilakukan untuk dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah yaitu menerapkan diet sehat, berolahraga dan mengonsumsi obat penurun kolesterol setiap hari.
PT. Novell Pharmaceutical Laboratories, perusahaan farmasi terkemuka di Indonesia menjawab kebutuhan masyarakat penderita kolesterol tinggi dengan menghadirkan Nutrafor CHOL, suplemen herbal yang fungsinya sama dengan obat tetapi bukan obat dan sudah teruji secara klinis mampu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.