Capai Target Vaksinasi, Bupati ASA Beri Penghargaan kepada Perangkat Daerah, TNI-Polri hingga Camat

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Atas segala upaya yang telah dilakukan oleh semua pihak dalam membentuk kekebalan kelompok atau Herd Immunity melalui pelaksanaan vaksinasi Covid-19 mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Sinjai.

Apresiasi berupa penghargaan diberikan oleh Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) kepada penggerak, motivator, organisasi, perangkat daerah dan pelaksana vaksinasi covid-19.

Penghargaan itu diserahkan disela-sela rapat evaluasi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di ruang pola Kantor Bupati, Senin (10/1/2022).

Mereka yang mendapat penghargaan diantaranya Kecamatan yang cakupan vaksinasinya mencapai 70 persen seperti, Kecamatan Sinjai Utara, Sinjai Timur, Pulau Sembilan, Bulupoddo, Sinjai Barat dan Kecamatan Sinjai Tengah.

Camat sebagai penggerak vaksinasi terbaik, adalah Camat Sinjai Utara, Camat Sinjai Timur dan Camat Pulau Sembilan. Kapolsek sebagai motivator vaksinasi terbaik, Kapolsek Sinjai Utara, Kapolsek Sinjai Timur dan Kapolsek Sembilan.

Kemudian, Danramil sebagai motivator vaksinasi terbaik yakni, Danramil Sinjai Utara, Danramil Sinjai Timur dan Danramil Pulau Sembilan. Organisasi sebagai mitra penggerak vaksinasi yakni, Palang Merah Indonesia (PMI), MPC Pemuda Pancasila dan DKP IKPTK.

Selanjutnya, perangkat daerah mitra penggerak vaksinasi terbaik yakni, Bappeda, Bapenda, Bagian Organisasi, Dinas Pendidikan dan Satpol PP dan Damkar. Sedang, Puskesmas sebagai pelaksana vaksinasi terbaik adalah, Puksemas Samataring Kecamatan Sinjai Timur, Puskesmas Balangnipa Kecamatan Sinjai Utara dan Puskesmas Manipi Kecamatan Sinjai Barat.

  • Bagikan