Catatan Torehan Kontribusi Pertamina Patra Niaga di Sulawesi Selama 2021, BBM Satu Harga hingga Proper Emas

  • Bagikan
Ilustrasi BBM

Selain OVOO, inovasi terus dikembangkan Pertamina demi meningatkan akses pembelian BBM untuk masyarakat perdesaan, Pertamina terus memperluas jangkauan titik Pertashop di Sulawesi. Saat ini pun tercatat sebanyak 253 titik Pertashop yang ada di Sulawesi.

“Pertashop merupakan salah satu terobosan layanan Pertamina untuk membuka akses energi bagi masyarakat di perdesaan dengan menyediakan One Stop Pertamina Shopping Outlet produk yaitu BBM, LPG dan Pelumas. Pertamina ingin mendekatkan pelayanan BBM di setiap desa,” papar Laode.

Program Pertashop dan OVOO akan sangat berdampak bagi pengembangan ekonomi masyarakat pedesaan. Masyarakat di daerah perdesaan yang selama ini kesulitan akses dengan BBM dan LPG serta produk Pertamina lainnya, akan semakin mudah dijangkau. Hal ini akan berdampak pada pengembangan ekonomi berbagai pelaku usaha di pedesaan seperti petani, nelayan, bengkel, home industri dan lain sebagainya.

Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi melalui DPPU Hasanuddin berhasil mendapatkan penghargaan tertinggi PROPER EMAS dari KLHK tahun 2021

Torehkan Capaian Baru, Patra Niaga Sulawesi Raih Penghargaan Proper Emas Pertama

Tidak hanya akses energi baik BBM dan LPG yang tahun 2021 diperluas oleh Pertamina Patra Niaga di Sulawesi. Di tahun 2021 pun, melalui inovasi sosial dan pemberdayaan masyarakat sekitar wilayah operasinya, Pertamina Patra Niaga memberikan kado terindah bagi masyarakat Sulawesi dengan berhasil memperoleh penghargaan tertinggi di Indonesia pada bidang ketaatan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui salah satu wilayah operasinya yakni Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Hasanuddin yang berada di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan dengan berhasil mendapatkan penghargaan Proper Emas.

  • Bagikan