SD Islam Athirah 2 Gelar Vaksinasi, Begini Tanggapan Orang Tua Siswa

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR – SD Islam Athirah 2 Makassar menggelar vaksinasi anak yang berusia 6-11 tahun dari kelas I-VI.

Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu dan Kamis (9-10/2/2022) dari pukul 08.00-11.00 Wita bertempat di Kantin Athirah Baruga.

Jumlah peserta vaksin sebanyak 201 anak yang dilaksanakan selama dua tahap kelas I-III di hari Rabu dan IV-VI hari kamis.

Tujuan dilaksanakan vaksinasi ini untuk melindungi mereka dari paparan Covid-19 dan memberikan keamanan saat melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas, selain itu bisa meningkatkan imunitas menjadi lebih baik lagi. Secara tidak langsung, bagi yang sudah menerima vaksin, sudah turut menjaga lingkungan terdekat dari virus Covid 19.

Kegiatan ini berjalan lancar dari awal hingga akhir, namun beberapa siswa terlihat takut dengan jarum suntik apalagi di kelas rendah dan banyak juga yang berani karena sudah terbiasa waktu imunisasi.

Salah satu peserta vaksinasi Ahmad Amiruddin Mufti siswa kelas VI merasa awalnya takut tapi setelah divaksin ternyata tidak sakit.

“Awalnya saya takut tapi setelah disuntik ternyata biasa ji. Saya mau vaksin supaya bisa pergi jalan-jalan dan terhindar dari virus corona,” ucap Ahmad sapaannya.

Salah satu orang tua siswa, Kusbinawati Kuddus saat diwawancarai langsung mendukung dilaksanakan kegiatan vaksin ini demi kesehatan dan perlindungan diri untuk anak.

“Alhamdulillah saya pribadi mendukung kegiatan vaksin ini selain untuk penambahan imunitas anak, bisa untuk kesehatan dan perlindungan diri anak saya,” ucapnya.

  • Bagikan