Omicron Merebak, Konsorsium Umrah Indonesia Timur Berangkatkan 129 Jemaah

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Meski Covid-19 varian omicron tengah merebak di Sulsel tidak memengaruhi pemberangkatan jemaah umrah.

Buktinya, sebanyak 129 jemaah Konsorsium Umrah Indotim berangkat ke Tanah Suci, Selasa, 15 Februari 2022. Mereka berangkat dengan pesawat Garuda Indonesia.

Pemberangkatan tersebut dilepas oleh Kepala Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah (Kabid PHU) Kanwil Kemenag Sulsel, Ali Yafied. Dia berpesan kepada jemaah untuk menjaga nama baik Indonesia sebagai jemaah yang patuh protokol kesehatan.

Selain Kabid, jemaah juga dilepas oleh GM Garuda Makassar, Putu Tedy. Dia berharap agar jamaah lancar dan aman selama perjalanan.

Konsorsium tersebut dipimpin langsung oleh Usman Jasad selaku Ketua DPD Kesthuri Indotim.

"Konsorsium kami punya tag line 'Siap Umrah Siap Prokes'," kata Usman Jasad.

Konsorsium tersebut diikuti oleh Ujas tour, Darmawan, Mahabbul Karim, Hajar Aswad, Timur Utama, dan Senja Wisata. (rls)

  • Bagikan