Sempat Dibanting, Begini Kondisi Terkini Anak Yatim yang Dituduh Mencuri

  • Bagikan
Tangkapan Layar.

FAJAR.CO.ID, GOWA -- Bocah malang yang dituduh mencuri uang tetangganya senilai Rp1,2 juta berinisial SR (37) mengalami luka di kaki, usai dibanting oleh tetangganya itu di Desa Tanrara, Kecamatan Bontonompo Selatan, Kabupaten Gowa.

Diketahui, bocah berusia 11 tahun itu dituduh mencuri di rumah SR. SR yang emosi, akhirnya mendatangi rumah bocah itu dan melakukan penganiayaan dengan membanting bocah malang itu.

Kasi Humas Polres Gowa, AKP Mangatas Tambunan, mengatakan, setelah dibanting oleh SR, korban mengalami sakit di paha kanan.

"Korban sempat sakit di paha akibat dibanting," katanya kepada wartawan, Rabu (9/3/2022).

Beruntung korban langsung diberikan pertolongan pertama oleh keluarganya. Dalam video yang dilihat Fajar.co.id, Kini, bocah yatim itu perlahan mulai membaik.

Sementara SR masih diproses di Mapolres Gowa usai dilaporkan oleh tante korban siang tadi.

"Baru dilakukan pemeriksaan hari ini," singkat perwira Polri berpangkat tiga balok emas ini.

Kasus ini ditangani oleh Unit PPA Polres Gowa. Pihaknya juga terus memantau kondisi korban usai mendapat penganiayaan oleh terlapor SR.

"Terlapor (SR) menuduh korban ini telah mengambil uangnya yang ada di rumahnya. Lalu emosi, dan terlapor ini ditemukan di TKP dan di situlah aksi kekerasan itu dilakukan," tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, beredar seorang wanita tengah melakukan penyiksaan terhadap seorang bocah 11 tahun di muka umum, dan mengundang perhatian banyak orang.

Dalam unggahan yang dilihat, dinarasikan bahwa wanita yang merupakan ibu rumah tangga itu menyiksa bocah 11 tahun itu karena uang miliknya hilang.

  • Bagikan