FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), memantau pelaksanaan pencoblosan pemilihan kepala desa (Pilkades) yang digelar di Kabupaten Sinjai hari ini, Kamis (17/3/2022)
Desa yang dipantau Bupati ASA diantaranya Desa Lamatti Riaja, Lammatti Riattang Kecamatan Bulupoddo, Desa Sanjai, Desa Pattalassang kecamatan Sinjai Timur, dan Desa Palae Kecamatan Sinjai Selatan.
Bupati ASA mengatakan, pemantauan yang dilakukan bersama unsur Forkopimda ini untuk memastikan pelaksanaan pencoblosan Pilkades di Tempat Pemungutan Suara (TPS) berjalan aman dan lancar.
Termasuk memastikan tahapan pencoblosan Pilkades sesuai dengan aturan dan tahapan yang benar karena digelar di tengah pandemi.
“Jadi hari ini kami bersama Forkopimda turun memantau langsung puncak pelaksanaan Pilkades di TPS untuk memastikan semuanya berjalan lancar. Alhamdulillah dari pemantauan kami tidak ada kendala semuanya berjalan lancar di TPS,” kata Bupati ASA.
Bupati ASA mengatakan, secara keseluruhan hasil pemantauan pelaksanaan pencoblosan Pilkades semuanya berjalan lancar.
“Kalaupun ada kendala seperti bukti vaksinasi kami juga sudah siapkan gerai vaksin dan kita siagakan OPD untuk memfasilitasi warga yang membutuhkan bantuan seperti diantar ke Puskesmas atau Pustu,” Jelasnya.
Pemantauan pelaksanaan Pilkades terus dilakukan Bupati ASA bersama Forkopimda juga mengecek langsung kesiapan petugas keamanan baik TNI/Polri dan Satpol PP dalam mengawal hari pencoblosan.
Pelaksanaan Pilkades serentak sendiri digelar di 54 Desa di delapan kecamatan. Sementara jumlah TPS sebanyak 244. (sir)