FAJAR.CO.ID, MAKASSAR-- Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kota Makassar menggelar seminar kemajuan terkait PT. Makassar Incorporated di Ruang Laboratorium Inovasi atau Labinov, Jumat (17/6). Sebagai bentuk percepatan pengkajian.
Kepala Balitbangda Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie menyampaikan, kegiatan ini bentuk tindak lanjut membahas pembentukan PT Makassar Incorporated.
"Jadi ada dua hal yang kita diskusikan. Pertama, kajian kebutuhan daerah dan kedua soal analisis kelayakan usaha PT. Makassar Incorporated," jelas Andi Bukti Djufrie.
Dirinya berharap, pertemuan ini bisa segera terealisasi sehingga program yang digagas Danny-Fatma bisa cepat diimplementasikan. Terutama, dalam hal pelayanan kepada masyarakat.
"Kita ingin semua bisa berjalan sesuai yang diharapkan," jelasnya.
Terpisah, Narasumber Kegiatan, Sakkapati menyampaikan, pendirian PT. Makassar Incorporated berdasarkan PP 54 tentang Penyelenggaraan Daerah memiliki beberapa tahapan.
Ada tiga hal yang menjadi syarat pendirian PT. Makassar Incorporated yakni perda, kajian kebutuhan daerah dan analisis kelayakan bisnis.
"Ini sudah hasil kemajuan. Kita lihat, kondisinya sudah bisa menjadi holding bisnis dalam PT. Makassar Incorporated untuk beberapa bidang dan potensi dikembangkan," jelas Sakkapati.
Tidak hanya itu, kata dia, pihaknya menilai keberadaan PT Makassar Incorporated ini dibutuhkan masyarakat. Di mana, salah satu poinnya, meningkatkan kehidupan dan perekonomian.
"Holding ini jadi induk, nanti kita lihat yang mana prospek setelah resmi berdiri. Itu lagi dilihat dari pemegang saham seperti apa implementasinya," ungkapnya.