Sambut Siswa Baru SMA Sederajat se-Sulsel, Andi Sudirman: Jaga Nama Baik Sekolah, Keluarga dan Tekun Belajar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan arahan secara virtual dalam rangka akselarasi kinerja Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel pada UPT Satuan Pendidikan SMA/SMK/SLB Se Sulsel, Senin, 25 Juli 2022.

Dalam arahannya, Andi Sudirman meminta agar melakukan pengajaran dengan baik, mengerti bebagai jenis kecerdasan siswa, serta dapat mentrasfer ilmu dengan metode yang baik sehingga siswa betul-betul paham.

Tahun ini program inovasi Smart School: Satu Standar, Satu Guru, Satu Sulsel telah dilaksanakan di sekolah-sekolah. Program ini hadir untuk merata kualitas pendidikan di Sulsel serta guru terbaik dapat memberikan pelajaran dengan pendekatan digital. Smart School juga hadir dengan berbagai fitur seperti rekaman pembelajaran dan pelatihan soal-soal. Sehingga diharapkan dapat dimanfaatkan secara optimal bertahap.

"Di Smart School kita memilih guru-guru di Sulsel yang piawai dalam mentransfer ilmu, memiliki mutu dan bagaimana mengawal (pengajaran). Bagaimana menseragamkan dengan Satu Standar, Satu Guru, Satu Sulsel. Artinya, kita mau asas keadilan, orang yang ada di daerah juga merasakan guru terbaik yang ada di Sulsel," kata Andi Sudirman Sulaiman.

Indonesia dengan Pancasilanya, dimana terdapat nilai ketuhanan bahwa menujukkan eksistensi negara, bangsa dan manusia Indonesia berelasi dengan Tuhan sebagai sumber segala kebaikan. Andi Sudirman ingin juga untuk mempelajari agama dengan baik dan melaksanakannya.

"Untuk yang muslim, saya minta mengaji dan adik-adik kita menghafal Quran. Misalnya minimal menghafal juz 30," sebutnya.

  • Bagikan