"akhir dari porject akhir sekolah ini tiap siswa akan melahirkan sebuah produk. Produknya berupa digital, KTI, dan Buku yang akan dipamerkan. Tentu hasil karya tersebut sudah melalui pengujian pihak eksternal dan internal," tandasnya.
Terpisah, Siswa Kelas XII IPA 2 Firyal yang mengikuti kegiatan Workshop Project Akhir Sekolah itu bersyukur ada kegiatan seperti ini di akhir studinya di SMA Islam Athirah Bukit Baruga. Sebab baginya hal ini akan menjadi bekal untuk di masa depan.
"sangat menarik dengan adanya project akhir sekolah seperti ini karena sangat bisa dimanfaatkan dalam kehidupan sehari hari dan menjadi bekal persiapan di masa akan datang," pungkas Firyal.
Kegiatan Workshop Project Akhir Sekolah SMA Islam Athirah Bukit Baruga akan berlangsung selama dua hari.
Kegiatan itu juga mendapatkan apresiasi dari salah satu pemateri Karya Tulis Ilmah Faathir Almur. Menurutnya, menjadi bekal sangat baik untuk anak anak di bidangnya masing masing.
"Program ini menjadi bekal yang baik di bidangnya masing masing untuk melangkah ke jenjang selanjutnya karena tidak akan lepas dari Karya Tulis Ilmiah, literasi dan teknologi," sebutnya.
Bahkan ia mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan terobosan yang baru untuk siswa kelas XII.
"Saya pernah menjadi fasilitator tapi itu hanya menjadi pelatihan buat siswa di sekolah itu bukan menjadi project akhir yang wajib diikuti namun di SMA islam Athirah Bukit Baruga merupakan sebuah terobosan baru," tutupnya. (selfi/fajar)