Hadirkan Pegiat Literasi Sulsel, Pansus Pembahas Ranperda Perpustakaan Gelar RDP Perdana

  • Bagikan
IST

"Atas hal itu maka kami segenap Pimpinan dan Anggota Pansus mengucapkan banyak terima kasih ats kesediaannya yang Insya Allah akan memberikan banyak warna bagi Perda ini nantinya,"sambungnya.

Menurut Fauzi, Ranperda perpustakaan menjadi tanggungjawab moral dan konstitusional DPRD Sulsel demi pemajuan dunia kepustakaan dan literasi di daerah.

"Ranperda ini telah melalui beberapa tahapan sampai pada saat ini yakni pembahasan di tingkat pansus. Pansus tentunya sangat ingin mendengar bagaimana perspektif/pandangan dari para undangan semua mengenai substansi yang diatur dalam Ranperda ini. Sehingga apa yang kami atur nantinya dapat memberikan manfaat bagi kita dan masyafakat sulawesi selatan pada umumnya,"ungkapnya.

Kata dia, DPRD Sulsel menginginkan perda ini tidak hanya disimpan di lemari. Dalam artian tdk bisa dilaksanakan.

DPRD inginkan perda ini menjadi landasan berbuat agar dunia literasi bisa menemukan jati dirinya yang sebenarnya. Menemukan dimensi yang sesuai dengan cita-cita mencerdaskan kehidupan bangsa sehingga dapat memajukan kesejahteraan umum bagi masyarakat Sulsel.

Rapat dengar Pendapat ini berlangsung hingga siang hari dan ditutup penyerahan masukan tertulis oleh Bachtiar Adnan Kusuma sebagai bahan masukan Pansus. (Ikbal/Fajar)

  • Bagikan