Member juga dapat berkomunikasi dengan care team yang akan membantu menavigasi segala kebutuhan layanan kesehatan dan klaim para Member. Rey menyediakan layanan kesehatan dan engagement yang personal kepada setiap Member sehingga pemilik bisnis atau tim HRD tidak dibebani oleh pertanyaan terkait layanan.
Fasilitas lainnya adalah fitur kebugaran ReyFit, untuk menginspirasi pengguna memiliki hidup lebih sehat, yakni menghitung langkah kaki dan dapat memperoleh ReyCoin yang dapat ditukarkan dengan berbagai macam hadiah mulai dari token listrik hingga gawai, semuanya tanpa biaya tambahan.
Menutup penjelasannya, Evan mengatakan. dengan hadirnya ReyForBusiness yang merupakan inovasi terbaru dari Rey setelah sebelumnya telah meluncurkan perlindungan untuk Member individu, diharapkan para pelaku usaha dapat melakukan antisipasi mitigasi risiko sehingga lebih siap menghadapi tantangan resesi ekonomi di 2023. Para karyawan juga dapat merasa tenang karena meningkatnya kualitas kesehatan sehingga produktivitas bisnis juga dapat meningkat.