FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, membuka secara resmi BRI Sinjai Futsal League 2022 di Lapangan Indoor Futsal Sinjai, Jalan Stadion Mini, Kelurahan Biringere, Kecamatan Sinjai Utara, Sabtu (17/12/2022).
Dalam sambutannya, Penjabat Sekda Sinjai, Andi Jefrianto Asapa mengaku mengapresiasi semua pihak yang telah mendukung penyelenggaraan liga futsal di Kabupaten Sinjai, terutama BRI Cabang Sinjai, AFK dan Red Gank Sinjai.
Menurutnya, ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian dari berbagai pihak yang telah mendukung pengembangan cabang olahraga (Cabor) Futsal di Kabupaten Sinjai.
“Mudah-mudahan ini berkesinambungan, setelah liga ini selesai masih ada Liga futsal selanjutnya sehingga bakat anak-anak dan adik-adik kita tersalurkan sekaligus mencetak atlet handal,” tandasnya.
Kepada peserta liga futsal, Asisten Administrasi Pemerintahan Setdakab Sinjai, selain untuk meraih prestasi, liga futsal ini diharapkan menjadi wadah untuk memupuk silaturahmi. Termasuk mengendepankan fair play.
Terakhir Jefrianto ikut mengajak seluruh pihak untuk menjaga fasilitas olahraga yang telah disiapkan oleh pemerintah seperti lapangan indoor Futsal yang dipakai dalam pelaksanaan Liga 2022.
“Kedepankan dan utamakan memupuk persaudaraan antar sesama klub. Jangan lupa juga untuk bersama-sama ikut menjaga fasilitas kita ini. Selamat bertanding dan junjung tinggi sportivitas,” jelasnya.
Turnamen futsal berkonsep liga ini bakal berlangsung hingga 4 Februari 2023 mendatang. Sebanyak 14 tim lokal ikut berkompetisi dalam ajang yang kali pertama diselenggarakan di Bumi Panrita Kitta’ sebutan daerah Kabupaten Sinjai.