Dijelaskan pula, sebagai Pj. Bupati Takalar tentunya saya membutuhkan kerjasama dari rekan-rekan sekalian dalam melanjutkan pemerintahan ini, dengan sikap solid akan menjadikan takalar menjadi kabupaten yang dapat mensejaterakan masyarakat.
"Beliau menargetkan tiga bulan kedepan akan mengembalikan sistem merit. Yaitu kebijakan dan manajemen ASN yang berdasarkan pada kualifikasi, kompetensi, dan kinerja yang diberlakukan secara adil dan wajar dengan tanpa diskriminasi". Terangnya.
Beliau juga menambahkan Penguatan pelayanan dasar seperti pendidikan, kesehatan, inftastruktur dan kesehteraan masyarakat juga menjadi perhatian pemerintah kedepan.
Turut hadir dalam penyambutan tersebut jajaran Forkopimda Takalar, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Pimpinan OPD Takalar, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Takalar, Kepala Kantor Pertanahan Kab. Takalar, pimpinan Instansi vertikal dan non vertikal Kab. Takalar, pimpinan BUMN, BUMD Kab. Takalar, para Kepala Bagian Setda Kab. Takalar serta para Camat se-Kab. Takalar.