BKPRMI Sulsel Gelar Jalan Sehat Targetkan Ribuan Peserta

  • Bagikan

Fajar.co.id, Parepare -- Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid (BKPRMI) Sulawesi Selatan akan menggelar berbagai acara memperingati milad yang ke 46 pada 3 September 2023. Rangkaian acara sendiri, sudah dimulai sejak 25 Agustus 2023, salah satunya acara jalan sehat dan donor darah yang dipusatkan di kota Parepare.

Menurut Ketua Umum DPW BKPRMI Sulsel, Hasid Hasan Palogai DPW BKPRMI telah menginstruksikan ke seluruh tingkatan mulai kabupaten/kota, Kecamatan dan Kelurahan Desa untuk ikut memeriahkan perayaan Milad ke-46 BKPRMI dengan berbagai kegiatan yang telah ditetapkan.

"Rangkaian demi rangkaian acara telah dilaksanakan dan Insya Allah puncak Milad pada 3 September 2023 lewat jalan sehat dan Donor Darah. Jalan sehat ini kami targetkan Lima Ribu Peserta," ujar Hasid Hasan Palogai, Sabtu (2/9/2023).

Hasid Hasan Palogai, DPW BKPRMI telah mengirim surat ke DPD 24 Kabupaten Kota, "Khusus di Sulsel, kami akan selenggarakan jalan sehat pukul 06.00 WITA," katanya.

Hasid Hasan Palogai mengatakan, pendaftaran telah dibuka sejak Sabtu (26/08) dengan target sebanyak 5.000 peserta. Puncak Milad ke-46 BKPRMI di Sulsel, akan dipusatkan di Lapangan Andi Makkasau Parepare.

"Alhamdulillah yang mendaftar sudah sebanyak 3.200 orang dan akan kami tutup pendaftarannya pada hingga hari H besok Ahad (03/09)," katanya.

Adapun rute jalan sehat nanti, kata Hasid Hasan Palogai, peserta akan melewati dari Start Lapangan A. Makkasau Jl. Bau Massepe, Jl. Mesjid Raya, Jl. Sultan Hasanuddin, Jl. Andi Makkasau, Jl. Andi Mappatola, Jl. H. Agus Salim, Jl. Kareang Burane, Lapangan A. Makkasau (Finish).

  • Bagikan