FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Bakal Calon Bupati Bantaeng, Ilham Syah Azikin mendaftar di empat parpol di antaranya NasDem, Demokrat, PAN dan PKB.
Ditanya terkait dengan calon pendamping, Ilham menyatakan bahwa ke depan tentunya masih berpotensi ada simulasi-simulasi.
Diketahui, Ilham Azikin diwacanakan berpaket dengan putra Ketua PAN Sulsel, Ashabul Kahfi, Nurkanita Maruddani.
Di sisi lain juga sempat diisukan berduet dengan Ketua PPP Bantaeng, Andi Sugiarti Mangun Karim.
Namun belum lama ini, Ashabul Kahfi menemui Ketua NasDem Sulsel, Rusdi Masse di Kantor NasDem Sulsel. Keduanya mengusung Ilham Azikin - Nurkanita Maruddani di Pilkada Bantaeng.
Paket keduanya pun disebut-sebut bagaikan kawin paksa, imbas dari kontestasi politik di Pilgub Sulsel.
Ilham Azikin pun menjawab terkait isu kemungkinan kawin paksa antara NasDem dengan PAN.
“Saya rasa tidak ada kawin paksa. Bagian dari proses. Masih ada ruang waktu, ke depan untuk mensimulasikan yang terbaik,” kata Ilham Azikin, usai mengikuti Fit and Proper Test Demokrat, Rabu, (29/5/2024).
Ciwang-sapaannya telah mengikuti rangkaian proses penjaringan calon kepala daerah di Demokrat Sulsel.
Dia mendaftar dan mengikuti proses karena mengharapkan Partai Demokrat kembali mengusungnya pada Pemilihan Kepala Daerah Pilkada Bantaeng.
Menurut Ciwang, Partai Demokrat merupakan partai yang pernah mengantarnya menjadi bupati pada Pilkada Bantaeng 2018 lalu.
Selain itu hubungannya dengan partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ini terjalin dengan baik. Baik dalam hubungan kemitraan eksekutif dan legislatif maupun hal-hal yang bersifat sosial kemasyarakatan.