FAJAR.CO.ID, MAROS — Wakil Bupati Maros, Meutazim Mansyur menyusul Bupati Maros, Chaidir Syam mengikuti retreat di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Kamis, 27 Februari 2025.
Muetazim memasuki lokasi kegiatan bersama wakil kepala daerah lain se-Indonesia.
Berbeda dengan Chaidir, Muetazim hanya mengikuti retreat selama dua hari mulai 27-28 Februari 2025.
Dalam foto yang beredar, Muetazim nampak menggunakan seragam ala pasukan militer, duduk berdampingan dengan Chaidir.
Muetazim mengatakan, dirinya tergabung dalam pleton E 1 dalam kegiatan kali ini.
“Untuk rekan setenda, belum tahu yah, karena sampai saat ini saya belum cek,” katanya.
Dia mengatakan akan ada beberapa agenda yang dilakukan selama retreat wakil kepala daerah.
Seperti pembekalan pangsung dari Presiden Prabowo Subianto dan sejumlah menteri.
“Mendengarkan program kegiatan dari beberapa kementrian, arahan pak presiden ke-6 dan parade senja dengan RI 1,” tutupnya.
Diketahui, Pemkab Maros bersiap menyambut Bupati dan Wakil Bupati periode 2025-2030, Chaidir Syam dan Muetazim Mansyur di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Senin (3/3/2025).
Ratusan orang digadang-gadang akan menjemput Chaidir-Muetazim nantinya.
Penjemputan melibatkan Muspida (Musyawarah Pimpinan Daerah), kepala organisasi perangkat daerah (OPD), camat, serta relawan.
Demikian yang disampaikan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Maros, Yusriadi Arif, Rabu (26/2/2025)
Ia menjelaskan setelah penjemputan, Chaidir-Muetazim akan diarak menuju Masjid Agung Maros untuk melaksanakan shalat dan sujud syukur sebagai tanda rasa terima kasih atas amanah yang diberikan.