Fajar.co.id, Bone – Dewan pendidikan Kabupaten Bone yang dikomandoi mantan Legislator DPRD Bone, HAM Amin Mangunsara, bertamu ke ruang kerja Bupati Bone, HA Fahsar M Padjalangi, Senin 22 Juni 2020.
Kunjungan dewan pendidikan ini, dalam rangka memaparkan visi misi dalam memajukan pendidikan di Kabupaten Bone.
Selain Amin, pengurus Dewan Pendidikan Bone yang hadir, masing-masing Prof Syarifuddin Latif, Dr Muh Hasbi, Dr Syarifah Suhra, A Massakirang, A Fajaruddin, Mastiawaty, Firman Batari dan Hj Farida Hanafing.
Dalam kesempatan itu, Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Bone, memaparkan
visi dewan pendidikan, yakni terwujudnya pengembangan dan layanan pendidikan yang religius, profesional, kompetitif dan berwawasan kebangsaan.
Selain itu, ada sembilan misi yang akan menjadi prioritas dewan pendidikan dalam mewujudkan kualitas pendidikan di daerah ini.
Pertama kata Amin, mendorong tumbuhnya perhatian dan komitmen terhadap penyelenggaraan pendidikan berkualitas. Mendorong terselenggaranya pendidikan berdimensi religius, demokratis dan berkeadilan. Selanjutnya, mendorong tersalurnya aspirasi, ide dan harapan masyarakat melalui pemberdayaan komite sekolah.
Selain itu, dewan pendidikan juga mendorong pengembangan pendidikan berwawasan kebangsaan dengan mengadaptasi nilai-nilai kearifan lokal dalam rangka pelestarian budaya bugis.
“Termasuk kita mendorong kinerja pemerintah kabupaten dalam menuntaskan wajib belajar 12 tahun,” jelasnya.
Sementara itu Bupati Bone mengapresiasi komposisi pengurus Dewan Pendidikan Bone.