Hari Mahasiswa Bahasa Indonesia, UNM Baktikan Diri di Bantaeng

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, BANTAENG -- Bakti sosial pendidikan persembahan mahasiswa pendidikan bahasa dan sastra Indonesia Universitas Negeri Makassar akhirnya telah terlaksana.

Kegiatan tahunan itu bertajuk Himaprodi PBSI Mengabdi 2022.Kegiatan pengabdian Himaprodi PBSI FBS UNM itu ditutup Sabtu, (5/2/2022) malam.

Selama tujuh hari, puluhan mahasiswa yang terhimpun dalam Himaprodi PBSI mengunjungi Butta Toa Bantaeng, berjakal 133 Km dari Makassar.

Mereka mengisi jeda libur kuliah demi menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi ketiga, pengabdian kepada masyarakat.

Tahun ini Himaprodi PBSI memilih Bantaeng sebagai lokasi pengabdian setelah dedikasi selama tujuh tahun beruntun di berbagai daerah sebelumnya.

Seperti Himaprodi Mengabdi di Bulukumba 2001, Bone 2016, Selayar 2017, Soppeng 2018, Barru 2019, Pangkep 2020, Enrekang 2021, hingga Bantaeng 2022.

Asruddin, Asisten Bidang Administrasi, dalam hal ini mewakili Bupati Kabupaten Bantaeng, hadiri Malam Senandung Rembulan Himaprodi PBSI Mengabdi 2022. Kegiatan ini diselenggarakan di Desa Bonto mate'ne, Kecamatan Sinoa, Kabupaten Bantaeng.

Malam Senandung Rembulan merupakan penutup dari beberapa rangkaian kegiatan Himaprodi PBSI Mengabdi 2022 yang dilaksanakan oleh Himaprodi PBSI DEMA JBSI FBS UNM.

Himaprodi PBSI Mengabdi 2022 terlaksana selama sepekan, mulai dari tanggal 31 Januari hingga 6 Februari 2022.

Pengurus dan pelaksana kegiatan tetap menjalankan acara Malam Senandung Rembulan Himaprodi PBSI Mengabdi 2022 sesuai dengan prosedur dan didukung oleh Pemerintah Daerah.

  • Bagikan