14 Hari Lagi Menuju Ramadan Versi Muhammadiyah: Tahan Amarahmu!

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Muhammadiyah telah menetapkan 1 ramadan 1444 hijriyah jatuh pada tanggal 2 April 2022. Umat muslim pun tampaknya sudah tak sabar dengan kedatangan bulan suci dan penuh berkah itu.

Berdasarkan unggahan resmi Muhammadiyah di Instagram, terhitung sisa 14 hari lagi untuk memasuki awal ramadan. Segala macam persiapan tentu harus dilakukan.

Tidak hanya itu. Muhammadiyah mengutip dari Surah Al Imran ayat 134, umat muslim diperintahkan agar menahan amarahnya dan memaafkan segala kesalahan orang di sekitarnya.

"(Yaitu) orang yang menafkahkan (hartanya) di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya, serta memaafkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang yang berbuat kebajikan," demikian isi surah tersebut.

Dengan memaafkan, Allah pun senantiasa akan memasukkan hamba-Nya ke dalam surga.

"Allah Subhanahu Wata'ala akan menjanjikan surga kepada umat Islam yang menahan amarahnya dan memaafkan kesalahan orang lain," tambah keterangan unggahan Ormas Islam terbesar di Indonesia ini. (Ishak/fajar)

  • Bagikan