FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat Syahrial Nasution menyebut bahwa ada banyak pihak yang ingin menduetkan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.
Dia mengatakan, jika demikian harapannya maka hanya AHY yang bisa memutuskan. Sebab dia memegang kendali Partai Demokrat.
“Banyak yang ingin menduetkan Mas Agus Yudhoyono dengan Mas Anies Baswedan papa Pilpres 2024. Jika itu sebuah harapan, maka hanya AHY yang paling firmed. Karena beliau pengendali Partai Demokrat. Kita masih menunggu parpol mana yang akan menggendong Anies?” kata Syahrian di akun Twitter-nya, @syahrial_nst, dikutip pada Rabu 11 Mei 2022.
Dia mengatakan, saat ini ada beberapa lembaga survei selalu menempatkan Anies Baswedan berada di posisi puncak jika berpasangan dengan AHY pada Pilpres 2024.
Pun demikian jika Gub Jateng Ganjar Pranowo berduet dengan AHY.
“Tapi ada masalah. Jabatan kedua gubernur tersebut segera berakhir dan kembali menjadi warga biasa” ujarnya.
Syahrial melanjutkan, ada strategi, jika ada parpol yang berani mendeklarasikan Anies atau Ganjar sebagai Capres sebelum berakhir jabatan Gubernur, menjelang akhir tahun ini.
Dengan adanya deklarasi dari parpol, kata Syahrial, mungkin saja eksistensi elektabilitasnya Anies atau Ganjar bisa diprediksi bertahan atau makin naik.
Kata dia, meski Ganjar adalah kader PDIP, namun ‘tiupan angin’ lebih sejuk kepada Puan Maharani.
“Apalagi Anies, tidak punya ikatan ke parpol. Namun, ‘dukungan’ lembaga survei ada pada Anies dan Ganjar. Artinya, relawan atau konsultan politik keduanya akan bekerja keras untuk ‘memaksakan’ dukungan parpol” ucap Syahrial.