R-LAB Cosmetics, Menyediakan Skincare hingga Konsultasi Gratis

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — R-LAB Cosmetics merupakan merk produk perawatan dari UD Rusni beralamat di Perumahan Pesona Barombong Indah, Blok Mawar Bagian N nomor 11, Makassar, Sulawesi Selatan.

UD Rusni sendiri merupakan industri kosmetik golongan A yang memproduksi semua produk skincare untuk perawatan kepala hingga ujung kaki.

Sejak dikeluarkannya izin BPOM pada bulan Februari 2022 lalu, R-LAB Cosmetics telah memproduksi skincare wajah khusus terdiri dari, sabun, toner, krim siang dan malam.

Owner R-LAB Cosmetics, Rusni S.Farm mengatakan, skincare yang diproduksi bisa dikatakan alami karena terbuat dari bahan baku, bukan hasil racikan.

Sebagai lulusan farmasi, ia menjamin bahan skincare yang ia produksi aman untuk penggunaan jangka panjang.

“Saya produksi menggunakan bahan baku yang sudah lulus uji. Bahan bakunya itu semua miliki sertifikat analisis. Saya produksi sendiri,” katanya Jumat, (26/8/2022).

Selain izin edar dari BPOM, Rusni mengaku telah memiliki sertifikat cara pembuatan kosmetik yang baik.

Dia berkomitmen membangkitkan UMKM melalui usaha kosmetik tanpa racikan.

“Bersama BPOM RI kita bangkitkan UMKM demi pertumbunan ekonomi nasional salam kulit sehat tanpa skincare racikan atau abal-abal,” sebut Rusni yang menjadi jargonnya ini.

Dengan mengeluarkan budget mulai Rp10 ribu, produk skincare wajah ini sudah bisa diaplikasikan di wajah. Bagi yang tidak ingin membeli paketan, juga bisa dengan satuan.

Produk yang dikeluarkan bisa mengatasi masalah kulit seperti, mengurangi minyak pada wajah, mengurangi jerawat, bruntusan, mengecilkan pori-pori hingga mencerahkan kulit.

  • Bagikan