Apresiasi Pahlawan Lokal, Grab Beri Penghargaan dan Plakat

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR--Semangat Hari Pahlawan 10 November lalu, Grab superapp terkemuka di Asia Tenggara menggelar Festival Legendaris GrabFood di Area Car Free Day (CFD) Jl. Sudirman, Makassar.

Selain menghadirkan ragam produk kuliner daerah legendaris, acara ini juga menghadirkan momen apresiasi bagi para pahlawan lokal seperti pemilik usaha yang melestarikan khasanah kuliner kota Makassar.

Juga ada para mitra pengemudi Grab yang berperan aktif di lingkungan sekitar, serta tokoh lokal legendaris yang telah memberikan kontribusi positif terhadap kota Makassar.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian Festival Legendaris GrabFood nasional yang diselenggarakan di 8 kota yaitu Palembang, Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Makassar.

Festival ini juga untuk makin mengedepankan posisi GrabFood sebagai tujuan utama untuk para konsumen mencari restoran-restoran, tempat makan, dan menu legendaris Indonesia.

Head of Marketing, GrabFood & GrabMart, Grab Indonesia, Hadi Surya Koe mengatakan Festival Legendaris GrabFood, menjadi momen khusus yang dimanfaatkan untuk memberikan apresiasi. Khususnya bagi para pahlawan lokal, yang telah berjasa dalam memberikan kontribusi bagi kota Makassar.

"GrabFood #Percaya kuliner Indonesia dan berharap lewat acara ini, masyarakat Indonesia dapat terus menikmati sajian lokal kebanggaan kota Makassar," ucapnya.

Sejumlah mitra resto GrabFood, kata dia, ikut meramaikan acara Festival Legendaris GrabFood. Para pemilik usaha kuliner lokal, berperan penting dalam melestarikan citarasa khas Makassar.

  • Bagikan