Sedangkan CEO Salewangan Creative Indonesia, Teguh Pratama menjelaskan, akan ada beberapa rangkaian kegiatan. Diawali dengan senam kebugaran dan jalan santai. Kemudian, pemutaran video pencapaian kerja dua tahun, juga hiburan musik.
"Jalan santai ini sepanjang 1,5 km, termasuk rutenya ialah mengelilingi Kantor Bupati Maros. Bakal ada launching kalender event Maros dan banyak lagi launching lainnya," ungkapnya.
Setelah kegiatan, rencananya akan dilanjutkan dengan Festival Karnaval Desa yang akan berlangsung hingga 19 Maret mendatang. (Rin)