Bangun Semangat Berwirausaha, LPKA Unismuh Melatih Mahasiswa Menyusun Proposal P2WM

  • Bagikan

Ia juga mengatakan bahwa mahasiswa yang mengikuti kegiatan tersebut harus secepatnya menyelesaikan proposalnya.

"Saya minta mahasiswa yang sedang mengikuti pelatihan penyusunan proposal P2WM setelah selesai kegiatan langsung diselesaikan proposalnya dan jangan lagi ditunda-tunda," harap rektor.

Dikatakan hidup ini harus bekerja dan berbuat baik, sebagaimana Allah berbuat baik kepada kita dan janganlah melakukan kerusakan dimuka bumi ini.

Sementara itu, Ketua LPKA Unismuh Dr Nenny, dalam kesempatan ini juga melaporkan kegiatan yang sudah dilaksanakan maupun yang akan dilaksanakan kedepan.

Salah satu kegiatan yang sudah dilaksanakan LPKA Unismuh baru-baru ini adalah pemberian penghargaan kepada 615 mahasiswa Unismuh yang berprestasi secara akademik dan non akademik, serta lomba poster internasional dan kegiatan-kegiatan lainnya.

Khusus untuk kegiatan Program Kreativitas, Mahasiswa telah menghasilkan 147 judul proposal meningkat tiga kali lipat dari sebelumnya.

"LPKA Unismuh akan terus melakukan pendampingan penyusunan proposal mahasiswa dengan harapan agar proposal yang dikirim bisa lolos semuanya," pungkas Dr Nenny.

Untuk program pendampingan pembuatan proposal PPK Ormawa 2023 yang dilaksanakan dua hari lalu bertujuan untuk mendorong peningkatan ekosistem wirausaha di Perguruan Tinggi.

"Mahasiswa yang ikut dalam kegiatan PPK Ormawa 2023 adalah mahasiswa program sarjana yang masih aktif dan terdaftar di pangkalan data Dikti," tutup Dr Nenny. (Elva/fajar)

  • Bagikan