Olimpiade Sains Tingkat Kabupaten Sinjai Digelar, 27 Siswa SD Perebutkan Tiket ke Provinsi

  • Bagikan
Olimpiade Sains Tingkat Kabupaten Sinjai

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- 27 siswa Sekolah Dasar (SD) se-Kabupaten Sinjai mengikuti olimpiade sains tingkat Kabupaten. Mereka memperebutkan juara guna mendapatkan tiket untuk melaju ke tingkat provinsi Sulawesi Selatan.

Olimpiade sains mata pelajaran matematika dan ilmu pengetahuan alam (IPA) ini dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Sinjai sebagai rangkaian Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2023. Diikuti masing-masing tiga perwakilan siswa SD dari sembilan kecamatan yang bertempat di SDN 3 Balangnipa, Sinjai Utara.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Sinjai, Irwan Suaib, mengatakan lomba sains ini merupakan sarana penunjang bagi siswa dalam mengeksplorasi kemampuan akademik siswa, khususnya dalam hal ilmu pengetahuan.

Sehingga diharapkan mampu memotivasi bakat, minat, dan prestasi siswa bidang sains serta mampu berkompetisi dari tingkat daerah, provinsi hingga nasional.

Peserta lomba sains merupakan kumpulan para juara I, II dan III yang sebelumnya telah dilaksanakan di tingkat Kecamatan. "Sebelumnya dilaksanakan di tingkat Kecamatan dan tiga pemenang masing-masing kecamatan dipertemukan di tingkat Kabupaten," ungkap Irwan mantan Kadis Kominfo Persandian Sinjai itu, Selasa (9/5/2023)

Para peserta yang ikut dalam kompetisi tersebut ini akan mewakili Kabupaten Sinjai di tingkat Provinsi. Kegiatan ini lanjut dia digelar masih dalam rangkaian sepekan semarak Hardiknas 2023.

"Lomba sains ini sebenarnya dilakukan setiap tahun cuman karena tahun ini bertepatan dengan rangkaian Hardiknas makanya kita rangkaikan dengan Sepekan Semarak Hardiknas yang lebih meriah lagi," jelasnya.

  • Bagikan