United E-Motor Perluas Pasar ke Sulawesi Tenggara

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, KENDARI - Setelah sukses mengaspal pertama kali di Kota Makassar pada Mei 2023 lalu, United E-Motor kini hadir di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Terdapat empat model yang diperkenalkan, yakni B 1200, T 1800, TX 1800 dan TX 3000.

Kalla Kars selaku authorized dealer United E-Motor pun langsung melakukan Grand Opening Store United E-Motor Kendari yang berlokasi di Jl. Jend. Ahmad Yani No. 191, Kelurahan Anaiwoi, Kecamatan Kadia, Kamis (20/7/2023). Acara ini dihadiri oleh Chief Finance Officer (CFO) Kalla Automotive, Transport & Logistics, Sjaiful Kasim; Chief Operation Officer (COO) Kalla Kars, Fery Irawan dan Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kota Kendari, Alda Kesutan Lapae.

Lokasi Store United E-Motor sangat strategis dan mudah dijangkau masyarakat karena berada di pusat Kota Kendari. Fasilitas showroom pun sudah dilengkapi dengan charging station, display area, merchandise dan waiting room.

"Sulawesi Tenggara sudah menjadi area pasar Kalla Kars selama ini, khususnya di Kota Kendari. Oleh karena itu, kami memperkenalkan United E-Motor sebagai produk terbaru dari Kalla Kars yang sangat sesuai dengan kebutuhan masyarakat di segmen kendaraan listrik. Kami pun optimis bahwa produk-produk dari United E-Motor direspons dengan antusias dan akan terserap dengan baik di pasar motor listrik Sulawesi Tenggara," ungkap Fery Irawan, COO Kalla Kars.

United E-Motor saat ini berada di bawah naungan PT Terang Dunia Internusa (TDI). Sementara, Kalla Kars dipercaya sebagai Main Dealer untuk area Pulau Sulawesi, sebagian Pulau Jawa dan sebagian Pulau Kalimantan. Salah satu keunggulan dari motor ini ialah produknya memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) tertinggi sebesar 57,19% dibanding kompetitor lain.

  • Bagikan