Momentum HUT ke-78 RI, Ekonomi Bantaeng 15,45 Persen Tumbuh Tertinggi di Sulsel

  • Bagikan

Pergerakan ekonomi yang dimulai dari tingkat Dusun dan RW kata Bupati peraih penghargaan Satyalancana Wira Karya itu bukan lagi sebuah mimpi tapi sebuah harapan dengan semangat kebersamaan capaian tersebut mampu hadir di Kabupaten Bantaeng.

"Mari bersama-sama menjaga Kabupaten Bantaeng. Semoga rangkaian Semarak Kemerdekaan memiliki kebermanfaatan bagi orang banyak di Kabupaten Bantaeng," kata dia.

Upacara ini juga dirangkaikan dengan penyerahan Satyalancana Karya Satya 30, 20, dan 10 tahun pengabdian kepada ASN. Penyerahan sertifikat tanah wakaf untuk yayasan dan masjid serta penyerahan sertifikat hak pakai aset Pemda. Pemberian secara simbolis santunan kepada janda dan duda veteran.

Selanjutnya Bupati Bantaeng Ilham Azikin melakukan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Sasayya. Bupati bergelar doktor pemerintahan ini juga menghadiri upacara apel kehormatan dan malam renungan suci di Taman Makam Pahlawan Sasayya. (*)

  • Bagikan