“Ketika saya berobat disini menggunakan kartu JKN,saya tetap dilayani dengan baik,dan saya juga diarahkan harus kemana dan dimana lagi selama menjalani pemeriksaan dan pengobatan sebagai peserta JKN,”ujar Hasnia.
Pertama-tama Hasnia menyoroti kemudahan dalam menggunakan JKN di RS Primaya.Dalam sebuah perjalanan yang menarik, kami menyaksikan bagaimana BPJS Kesehatan meramu pelayananyang terintegrasi di fasilitas kesehatanyang hasilnya membantu memperbaiki sistem kesehatan di Indonesia, dengan membawa kepuasan dan pengalaman yang baik bagi pesertanya.
"Proses pendaftaran dan penanganan baik di puskesmas maupun di rumah sakit sangat cepat dan efisien,petugas kesehatannya juga ramah dan melayani dengan baiksaya juga tidak perlu khawatir tentang biaya pengobatan yang akan saya keluarkan, karena semuanya sudah ditangani oleh BPJS Kesehatan," jelasnya.
Hasnia juga tidak menemukan kendala apapaun selama menggunakan JKN terlebih dengan kemudahan dalam menggakses teknologi pada mobile JKN. Dapat ia pastikan seluruh peserta lansiapun tidak akan mengalami kesulitan dalam penggunaan mobile JKN.
"Meski saya seorang lansia,sudah kurang informasi dalam mengakses teknologi,tapi untuk menggunakan aplikasi mobile JKN inisaya tidak menemukan kendala karena sudah terpasang di HP dan tinggal dibuka saja langsung mengklik fitur terkait pelayanan kesehatan yang diharapkan langsung dapat dilayani berobat,”pungkas Hasnia.
Aplikasi mobile JKN merupakan aplikasi yang dapat mempermudah peserta JKN untuk melakukan pengobatan.Berbagai fitur yang dihadirkan pada mobile JKN yang dapat mempermudah peserta JKN dalam mengakses layanan kesehatan manfaat yang didapatkan peserta.