Jumat Berkah : Manfaat Bersedekah di Masa Pandemi

  • Bagikan
Jumat Berkah : Berbagi Makanan di Hari Jumat Bersama Yayasan Amal Kebangsaan Indonesia (YAKIN)

Sambil menikmati hidangan yang disajikan, saya menanyakan mengenai Yayasan Amal Kebangsaan Indonesia (YAKIN), kepada salah satu timnya, Muhammad Yusri (39), ia menceritakan YAKIN merupakan organisasi aksi solidaritas kemanusiaan yang diantaranya adalah bantuan bencana alam serta membuka layanan sedakah makanan gratis setiap hari Jumat yang sudah beroperasi hampir kurang lebih setahun.

“kenapa Yayasan Amal Kebangsaan Indonesia (YAKIN) memilih hari Jumat, karena sedekah merupakan amalan yang dicintai Allah SWT. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya ayat Al-Qur’an yang menyebutkan tentang sedekah. Keistimewaan hari  hari Jumat merupakan hari yang berkah dan istimewa bagi seluruh umat Islam. Pada hari Jumat pula, pahala dan berkah terus mengalir bagi kita dengan saling berbagi dan bersedekah” kata Yusri.

Terkait pelaksanaan Jumat berkah tersebut Yusri menambahkan bahwa meskipun yang kami lakukan adalah hal kecil dan tidak memberikan dampak yang signifikan. Akan tetapi kita ikut meringankan beban dari masyarakat yang sedang dalam kesulitan. Tidak hanya dilihat dari sisi agama di mana kita harus bersedekah tetapi harus dilihat juga dari sisi sosial di mana sebagai warga negara kita harus saling membantu dan tolong menolong antara sesama umat manusia.

"Jadi, bukanlah besar atau kecil sumbangan yang kita berikan, akan tetapi rasa empati dan simpati pada orang lain adalah hal yang harus diutamakan. Tidak perlu untuk menunggu kita punya uang yang banyak untuk mulai untuk bersedekah, hal kecil yang kita lakukan sudah cukup memberikan kontribusi pada masyarakat juga sebagai wujud kepedulian di masa pandemi, serta sebagai implementasi dalam membantu kesulitan masyarakat di sekeliling" pungkasnya.

  • Bagikan