Beri Kemudahan ke Investor, Pengurusan Izin Usaha di Sinjai Tak Akan Dipersulit

  • Bagikan
Lukman Dahlan

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Pemerintah Kabupaten Sinjai melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) terus berinovasi memberikan kemudahan bagi investor untuk menanamkan modalnya di Bumi Panrita Kitta.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Sinjai, Lukman Dahlan, mengatakan, saat ini pihaknya terus berupaya untuk memberikan peluang dalam mendapatkan informasi mengenai peluang-peluang investasi di Kabupaten Sinjai.

“Sesuai arahan Bapak Bupati Sinjai sehubungan dengan pandemi sudah mulai mereda, maka kita harus segera menggerakkan ekonomi. Dalam hal ini kita membuka peluang kepada Pengusaha untuk berinvestasi di Sinjai,” jelas Lukman saat menjadi narasumber dalam dialog ‘OPD Bicara’ di Studio Radio Suara Bersatu FM, Selasa (10/5/2022).

Menurutnya, Kabupaten Sinjai memiliki berbagai potensi alam yang bisa dikembangkan, mulai dari sektor perikanan, pertanian, pariwisata, peternakan hingga di sektor lainnya.

“Kita punya potensi perikanan, di mana dalam setahun kita bisa menghasilkan 55 ribu ton berbagai jenis ikan, di sektor peternakan, daerah kita merupakan penghasil sapi potong terbesar di Sulsel dan disuplai keberbagai daerah. Inilah yang kita dorong bagaimana para investor bisa melirik Sinjai,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan bahwa sejauh ini sudah ada beberapa calon investor yang berkunjung ke Sinjai untuk melihat potensi yang ada. Baik itu investor yang bergerak di bidang infrastruktur, pengolahan hasil perikanan maupun di bidang peternakan.

  • Bagikan