Ketua DPC Demokrat Maros Tak Hadiri Pelantikan Ni’matullah

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAROS -- Ketua DPC Demokrat Maros Amirullah Nur Saenong memastikan tak hadir dalam pelantikan Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah yang digelar Sabtu,28 Mei.

Pasalnya Ketua DPC Demokrat Maros yang merupakan penggerak 16 DPC Penolakan pelantikan Ni'matullah ini sedang melakukan perjalanan ke luar daerah dalam rangka mengurus bisnisnya yang tidak bisa ditinggalkan.

"Saya tidak menghadiri, karena saya di luar kota ini. Karena ini urusan bisnis di Kendari tidak bisa ditinggal," ungkapnya.

Meski sebagai Ketua DPC Demokrat Kabupaten Maros yang memutuskan tidak akan hadir, tapi dia tidak menghalangi jika ada kader partai Demokrat Maros yang akan menghadiri pelantikan Ni'matullah.

"Selama ada undangan, dan ada kader yang mau hadir, kita persilahkan. Yang pasti saya pribadi tidak akan hadir,"ungkapnya.

Bahkan kata dia, dirinya tidak sendiri dalam menolak hadir di kegiatan Demokrat Sulsel tersebut. Tapi ada sekitar 9 DPC yang tidak akan hadir tersebut antara lain Maros, Luwu Utara, Toraja Utara, Bulukumba, Barru, Sinjai, Takalar, Bantaeng dan Wajo.

Diketahui, Amirullah Nur merupakan salah satu ketua DPC yang menolak Laporan pertanggungjawaban Ni'Matullah, pada Musda Demokrat lalu.

Menyoal sikapnya atas terpilihnya kembali Ni'matullah sebagai ketua DPD Demokrat, mantan Anggota DPRD Maros ini tak ingin berkomentar banyak.

Dia bakal melihat perkembangan kepengurusan DPD Demokrat Sulsel kedepan, sebelum memutuskan langkah selanjutnya.

"Saya akan tetap bekerja untuk partai dan menyelesaikan tugas saya, sedangkan yang lain tidak ada urusan. Kepengurusan saya di Maros selesai tahun ini. Jadi kalau kami akan melihat perkembangan setelah pelantikan pengurus DPD Demokrat Sulsel," jelasnya. (rin)

  • Bagikan