Khitan Modern Mahal, 70 Anak di Pince Pute Malangke Terima Gratis

  • Bagikan

“Selaku pemerintah, kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas dedikasi yang dilakukan. Semoga bisa memberi manfaat kepada masyarakat Luwu Utara,” tandasnya.

Sebelumnya, Kepala Desa Pince Pute, Mail Andi Baharuddin, tak lupa juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemda Luwu Utara yang telah memfasilitasi kegiatan ini, sehingga kegiatan Khitanan Massal ini dapat hadir di Desa Pince Pute.

“Diketahui metode khitan modern seperti ini biayanya cukup mahal, namun atas perhatian pemerintah daerah berkolaborasi dengan KLN dan PPNI, sehingga masyarakat kami dapat memperolehnya dengan gratis,” kata Mail.

“Sekali lagi, selaku Kades Pince Pute, sekaligus mewakili seluruh masyarakat, menyampaikan terima kasih yang tak terhingga dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pemda Luwu Utara, KLN dan PPNI Luwu Utara,” pungkasnya. (Vk-Lp/LH)

  • Bagikan