Angkat Budaya Sulsel, Naskah Film Pemuda Bulukumba Ini akan Dipresentasikan di Hadapan Sutradara Nasional

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Salah satu pemuda terbaik Sulawesi Selatan, Andi Jusiman mencatat prestasi di dunia kepenulisan.

Pria asal Kabupaten Bulukumba ini terpilih menjadi salah satu dari 20 peserta terbaik di Seluruh Indonesia dalam penulisan skenario film nasional.

Naskahnya yang berjudul KALIHARA lolos dalam Inkubasi Scene Penulisan Skenario Film Nasional dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Rencananya alumni Fakultas Bahasa dan Sastra UNM akan berangkat ke Bogor dan Jakarta selama dua pekan.
Selamat seminggu di Bogor, proses penguatan naskah, dan Showcase (presentasi) di Jakarta di hadapan Investor, PH, dan Produser ternama Indonesia yang diundang ke acara tersebut.  

Kepada Fajar.co.id, Jusiman mengaku senang bisa terpilih di ajang bergengsi ini. Apalagi dirinya menjadi satu-satunya wakil dari pulau Sulawesi.

"Sangat senang dan bersyukur setelah lolos seleksi dari ratusan peserta di Indonesia dan satu-satunya perwakilan dari Sulawesi dalam inkubasi penulisan skenario film nasional ini,"katanya saat dihubungi, Rabu, 13 Juli 2022.

Dengan terpilihnya Jusiman di ajang perfilman nasional, nama Sulawesi khususnya Sulsel akan lebih dikenal di Indonesia.

Dirinya berharap, Pemerintah Provinsi maupun pemerintah kabupaten Bulukumba bisa memberikan bantuan agar dirinya bisa mengharumkan nama Sulsel di nasional.

"Harapan saya Pemerintah bisa setidaknya mengapresiasi capaian ini. Karena mewakili Sulawesi dengan mengangkat film bertema Sulawesi. Khususnya Sulawesi Selatan," pungkasnya. (ikbal/fajar)

  • Bagikan