Tepat Perayaan Hari Sumpah Pemuda, DJ Una Guncang Makassar

  • Bagikan
Jajaran Manajemen Exodus dan Ketua AUHM Sulsel, Zulkarnain Ali Naru

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Putri Una Astari Thamrin alias DJ Una hadir di Exodus Cafe and Bar Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat besok, (28/10/2022).

DJ yang pernah masuk dalam Top 100 DJ Terbaik Dunia 2015 itu akan mengguncang Kota Makassar tepat di perayaan Hari Sumpah Pemuda.

Manager Exodus Makassar Harytasni mengatakan, pihaknya telah meminta rekomendasi dan perizinan terkait acara tersebut sesuai dengan prosedur.

“Kami telah melewati tahap-tahap untuk mendapatkan izin acara mulai camat, Dinas Pariwisata, Kesbangpol, Satpol PP, Polrestabes hingga Polda Sulsel,” ucap Yoyo-sapaannya, Kamis, (27/10/2022).

Yoyo berharap kehadiran DJ Una di timur kota bisa memecah konsentrasi pengunjung yang selama ini menumpuk di wilayah barat Kota Makassar. Sehingga arus pengunjung menyebabkan kepadatan di wilayah itu.

"Sebenarnya even 28 Oktober bukan hanya di Exodus. Ada empat tempat hiburan di wilayah barat Kota Makassar juga menggelar even yang sama. Kami coba garap pengunjung di timur kota utamanya yang berasal dari wilayah Maros," kata dia.

Manager Marketing Exodus Erlin menegaskan pihaknya tidak menjual tiket masuk, melainkan table atau meja yang langsung dipesan pengunjung.

"Kami tidak jual tiket. Tamu kita batasi dengan jualan table. Karena standar prokes tetap kita utamakan dalam even ini," kata Erlin.

Dia juga memastikan seluruh karyawan maupun talent sudah vaksin lengkap hingga ruangan akan disemprot disinfektan sebelum even berlangsung.

"Kami pastikan karyawan dan talent sudah vaksin lengkap. Ruangan kami pastikan sudah steril sebelum even," kata dia.

  • Bagikan