Program PISEW 2022 di Luwu Utara Kelar, Tahun Depan Bakal Ada Penambahan

  • Bagikan

Untuk itu, kata dia, yang paling penting adalah bagaimana menjaga dan memelihara apa yang sudah dibangun. Kata dia lagi, bahwa dengan pemeliharaan dan pemanfaatan yang baik, maka infrastruktur pun bisa digunakan dan dirasakan lebih lama lagi.

“Karena skemanya adalah swadaya atau dasar pendekatannya adalah pemberdayaan yang dilakukan oleh masyarakat, maka kami juga berharap pemeliharaannya pun demikian. Jadi, tidak perlu menunggu dari kabupaten,” harapnya lagi.

Sebelumnya, PPK Balai Satker Pengembangan Kawasan Permukiman Provinsi Sulsel wilayah I, Anugerah, menyebutkan bahwa pemilihan lima kecamatan ini diusulkan oleh anggota Komisi V DPR-RI, Muhammad Fauzi

“Sebuah kesyukuran yang luar biasa, karena hasil pekerjaan infrastruktur ini sudah dimanfaatkan oleh masyarakat Luwu Utara. Kita juga ucapkan terima kasih kepada bapak Muhammad Fauzi selaku anggota DPR-RI Komisi V yang sudah mengusulkan 5 kecamatan ini untuk program PISEW tahun 2022,” ungkap dia.

Turut hadir pada pertemuan ini, Kadis PUTRPKP2 Muharwan, Kepala Bappelitbangda Alauddin Sukri, Kepala BPKAD Baharuddin Nurdin, Tim POKJA PKP Luwu Utara, Camat Rampi Andi Rachmat, Camat Sukamaju Selatan Fatmawati, Camat Rongkong Sofyan Tandi Siolanan, Camat Seko Akbal Ali, dan Sekcam Bonebone Arman. (ZJA/LH)

  • Bagikan