Kapsul Indah, Inovasi Baru Cegah Stunting Siap Diluncurkan di Luwu Utara

  • Bagikan

Tak kalah pentingnya, kata dia, bagaimana inovasi Kapsul Indah ini lebih mengedepankan proses edukasi yang masif terhadap para remaja putri agar dapat mengonsumsi tablet tambah darah, yang notabene adalah suplemen makanan dengan kandungan zat besi dan folat.

Terpisah, Bupati Indah Putri Indriani turut mengapresiasi lahirnya inovasi tersebut. Ia berharap, inovasi tersebut dapat mempercepat penurunan stunting di Luwu Utara. “Saya mengapresiasi lahirnya inovasi yang digagas teman-teman bersama USAID ERAT ini,” kata Indah.

Indah mengatakan, dengan mengubah tampilan menjadi lebih menarik, para remaja putri tidak lagi merasa takut untuk mengonsumsi tablet tambah darah ini. “Dengan mengubah tampilan, remaja kita dapat termotivasi untuk mengonsumsi tablet tambah darah ini,” imbuhnya.

“Kita berharap inovasi ini betul-betul mengubah cara pandang putri-putri yang ada di Luwu Utara, sehingga mereka mau mengonsumsi tablet tambah darah. Ini salah satu motivasi dari inovasi yang dihasilkan teman-teman Dinas Kesehatan dan USAID ERAT,” pungkasnya.

Dalam waktu dekat inovasi Kapsul Indah bakal diluncurkan atau di-launching oleh Bupati Luwu Utara. Sebelum launching, terlebih dahulu dilaksanakan workshop oleh USAID ERAT. Setelah dilakukan workshop dan launching, akan dilaksanakan kegiatan Training of Trainer.

Hadir dalam pertemuan di Warkop Dg Azis Masamba, perwakilan USAID ERAT Baharuddin Makkutana, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes dr. Nisma, S.Ked., M.Kes., Kepala Puskesmas Masamba, serta Pranata Humas Dinas Kominfo-SP Lukman Hamarong. (ZJA/LH)

  • Bagikan