Senang Kembali Main di Stadion Gelora BJ Habibie, Agung Mannan: Kalau Ada Penonton Semangatnya Beda

  • Bagikan
Agung Mannan

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- Jelang bergulir putaran kedua kompetisi Liga 1 Indonesia. PSM Makassar mendapat kabar bahagia pasal mereka akan kembali bermain di Stadion Gelora BJ Habibie.

Hal tersebut dipastikan, usai Tim Risk Assessment Mabes Polri telah melakukan peninjauan di Stadion Gelora BJ Habibie(GBH) Kota Parepare.

Menyambut kabar baik tersebut, bek PSM Makassar Agung Mannan mengaku senang bisa kembali bermain di kandang sendiri.

Dirinya menyebut bermain di kandang sendiri merupakan sesuatu hal yang berbeda. Karena adanya supporter di dalam Stadion menjadi semangat bagi pemain yang berlaga.

“Pasti senang karena kita akan berkandang di rumah kita,” kata Agung Mannan kepada Fajar.co.id saat ditemui sebelum Latihan bersama PSM, Jumat (6/1).

“Pasti bedalah, karena kalau ada penonton semangatnya beda,” tambahnya.

Lebih lanjut, Agung yang ditanyai terkait rumor bursa tranfer pemain. Belum mau memberikan komentar apapun.

Meski ada kabar PSM akan menambah pemain di lini belakang, ia mengaku akan tetap mengikuti proses dan bersaing secara sehat.

“Ikuti saja latihan bagaiamana kedepannya, kita ikuti proses,” ungkapnya,

(Erfyansyah/fajar)

  • Bagikan