Peduli Pendidikan, Empat Kades di Sinjai Dapat Penghargaan dari Bupati ASA

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Kegiatan ramah tamah sepekan semarak Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) berlangsung meriah pada Rabu, (10/5/2023), kemarin. Pada acara malam puncak ini, empat Kepala Desa diganjar penghargaan oleh Bupati Sinjai sebagai tokoh peduli pendidikan.

Empat kepala desa tersebut adalah, Kepala Desa Baru Kecamatan Sinjai Tengah, Muhlis, Kepala Desa Talle Sinjai Selatan, Abd Rajab, Kepala Desa Sukamaju Tellu Limpoe, Asrul Arkam, dan Kepala Desa Tongke-tongke Sinjai Timur, Akbar.

Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Bupati Sinjai, didampingi Ketua DPRD Sinjai, Jamaluddin, serta pimpinan Forkopimda se-Kabupaten Sinjai.

Dalam sambutannya, ASA yang merupakan lulusan Magister Monash University, Australia itu menyampaikan terima kasih kepada para kepala desa karena telah memberikan kepedulian terhadap pengembangan pendidikan di Bumi Panrita Kitta' ini.

Dia pun berharap agar penghargaan ini dapat menjadi pemicu semangat untuk membantu mencerdaskan anak-anak sebagai generasi pelanjut. Termasuk membantu dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Sinjai.

"Terima kasih atas kepeduliannya para kepala desa, semoga penghargaan ini bisa menjadi pemacu untuk terus berinovasi lebih lanjut dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di sektor pendidikan," kuncinya. (sir) 

  • Bagikan