Andi Seto Hadiri Undangan Halalbihalal Warga Sukaria Makassar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Bakal calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat. Hal itu dilihat ketika Seto mendapatkan undangan Halalbihalal dari masyarakat Jalan Sukaria, Kecamatan Panakkukang.

Mendapatkan undangan dari warga, Ketua PD Tidar Sulsel itu mengaku sangat terharu. Apalagi warga Sukaria begitu hangat dan kebersamaan sangat kental dalam suasana pasca lebaran.

"Saya merasa terharu bangga mendapatkan undangan Halalbihalal, melihat langsung kehangatan masyarakat Sukaria,"kata Seto, Jumat (26/4/2024).

Pria kelahiran Makassar ini juga merespons positif undangan Halalbihalal dari warga tersebut. Menurutnya, halalbihalal merupakan tradisi umat Islam yang harus dilestarikan untuk mempererat tali silaturahmi.

"Halalbihalal mengandung makna dan pesan penting tentang spirit kekeluargaan, persaudaraan dan persatuan. Dan ini merupakan bagian penting dari salah satu misi ajaran Islam. Termasuk pesan kuat yang ada dalam Al-Quran,"tutur Seto.

Dalam acara Halalbihalal itu, Seto dan warga berbaur bersama sambil menikmati ikan bakar. Terlihat suasana sangat cair sambil bercengkrama usai Seto memperkenalkan diri.

Salah satu warga Sukaria, Yusdi mengaku acara halalbihalal merupakan tradisi tahunanan di lingkungan tersebut. Namun halalbihalal tahun ini terasa spesial karena kehadiran calon pemimpin Kota Makassar.

"Jadi ini secara kebetulan, dan mungkin juga karena jodohnya, saya ketemu dengan Mas Azwar, temannya Pak Bupati. Kami cerita-cerita dan memang sudah jadi agenda tiap tahun di daerah sini, Jalan Sukaria Raya, warga selalu buat agenda halal bihalal setelah bulan ramadan. Nah saya inisiatif untuk mengundang, dan ternyata Pak Bupati bersedia hadir,"kata Yusdi.

  • Bagikan